TANAH BUMBU — Dalam rangkaian kegiatan non-fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126, Kodim 1022/Tanah Bumbu menggelar penyuluhan Keluarga Berencana (KB) dan kesehatan bagi warga Desa Rejosari, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu, Selasa (21/10/2025).
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya perencanaan keluarga dan pola hidup sehat, khususnya bagi ibu-ibu dan remaja di wilayah pedesaan. Penyuluhan disampaikan oleh tenaga kesehatan yang bekerja sama dengan Satgas TMMD dan instansi terkait.
Komandan Satgas TMMD, Letkol Inf Zierda Aulia Salam, S.Hub.Int., M.H.I., menyampaikan bahwa penyuluhan KB dan kesehatan merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia di daerah.
“TMMD tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan dan perencanaan keluarga. Ini adalah investasi jangka panjang untuk kesejahteraan warga,” ujar Dansatgas.
Materi penyuluhan mencakup manfaat KB, jenis-jenis alat kontrasepsi, pencegahan penyakit menular, serta pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan gizi keluarga. Warga tampak antusias mengikuti kegiatan, yang juga diisi dengan sesi tanya jawab dan pemeriksaan kesehatan ringan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat Desa Rejosari semakin memahami pentingnya perencanaan keluarga dan pola hidup sehat sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas hidup. Program TMMD ke-126 pun kembali menunjukkan peran aktif TNI dalam mendukung pembangunan sosial di pedesaan. (*)