Danrem 083/Bdj Sambangi Gereja-Gereja di Malang, Pastikan Umat Nasrani Rayakan Natal dengan Tenang


Malang — Menjelang perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Komandan Korem 083/Baladhika Jaya Kolonel Inf Kohir menunjukkan komitmen TNI dalam menjaga harmoni kehidupan beragama dengan melakukan anjangsana ke sejumlah gereja di Kota Malang, Rabu (24/12/2025).


Didampingi jajaran perwira Korem 083/Bdj dan Dandim 0833/Kota Malang, Danrem menyambangi beberapa rumah ibadah, di antaranya GPPS Anugrah, GBI Diaspora Araya, serta GPDI ZA Istana Dieng. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh para pendeta dan pengurus gereja dengan suasana penuh kehangatan.


Dalam setiap kunjungan, Kolonel Inf Kohir berdialog langsung dengan para pemuka agama untuk mendengarkan kesiapan gereja menyambut perayaan Natal, sekaligus menyampaikan pesan kebersamaan dan persaudaraan lintas iman.


Danrem 083/Bdj menegaskan bahwa anjangsana ini merupakan bentuk kehadiran negara melalui TNI dalam menjaga ruang ibadah agar umat dapat menjalankan keyakinannya dengan penuh ketenangan.

“TNI hadir untuk memastikan saudara-saudara kita dapat merayakan Natal dengan rasa nyaman. Ini adalah bagian dari komitmen kami menjaga persatuan dan menghormati kebebasan beragama,” ujar Kolonel Inf Kohir.


Selain berdialog, Danrem juga menyerahkan tali asih kepada para pendeta sebagai simbol kepedulian dan silaturahmi. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kedekatan TNI dengan tokoh agama dan masyarakat.


Melalui anjangsana tersebut, Korem 083/Bdj berharap semangat toleransi dan kebersamaan terus terjaga, sehingga perayaan keagamaan dapat menjadi momentum memperkuat persaudaraan di tengah keberagaman.(Penrem083)