Kodim 1022/Tanah Bumbu Gelar Ziarah Makam Pahlawan dalam Rangka Hari Juang TNI AD


TANAH BUMBU - Kodim 1022/Tanah Bumbu melaksanakan kegiatan ziarah rombongan di Taman Makam Pahlawan Mattone, Kecamatan Kusan Hilir, dalam rangka memperingati Hari Juang TNI Angkatan Darat, Kamis (11/12/2025).

Kegiatan ziarah dipimpin langsung oleh Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Inf Zierda Aulia Salam, S.Hub.Int., M.H.I., yang di wakili Pasi Ops Kodim 1022/Tanah Bumbu Kapten Inf Sahlan Nurdibyanto dan diikuti para perwira, anggota TNI, serta Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLIX Dim 1022.

Ziarah dimulai dengan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan, serta penaburan bunga.

Dalam kesempatan itu, Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Inf Zierda Aulia Salam, S.Hub.Int., M.H.I., yang di wakili Pasi Ops Kodim 1022/Tanah Bumbu Kapten Inf Sahlan Nurdibyanto menyampaikan bahwa ziarah ini merupakan bentuk penghormatan sekaligus penghargaan kepada para pahlawan yang telah berjuang dan mengorbankan jiwa raga demi kemerdekaan bangsa.

"Melalui kegiatan ini, kami ingin meneguhkan kembali semangat juang, pengabdian, dan loyalitas prajurit TNI AD dalam menjalankan tugas di tengah masyarakat," ucap Pasi Ops.

Kegiatan berjalan khidmat dan lancar, sebagai bagian dari rangkaian acara peringatan Hari Juang TNI AD yang rutin dilaksanakan setiap tahun. (*)