Apel Gelar Pam VVIP di Kepanjen, Danrem 083/Bdj Tekankan Disiplin dan Zero Failure


MALANG – Apel Gelar Personel dan Materiil Pengamanan VVIP Kunjungan Kerja Presiden Republik Indonesia digelar di Lapangan Batalyon Zipur 5/ABW Kepanjen, Senin (12/1/2026), dan dipimpin langsung oleh Danrem 083/Baladhika Jaya selaku Dansatgaswil Pengamanan VVIP di Kabupaten Malang.


Dalam amanatnya, Danrem menekankan bahwa tugas pengamanan Presiden Republik Indonesia merupakan pertaruhan kehormatan dan marwah institusi, sehingga menuntut kedisiplinan tinggi, profesionalisme, serta kepatuhan penuh terhadap prosedur pengamanan.


Danrem mengingatkan seluruh personel agar tidak melakukan tindakan di luar perintah dan kendali operasi. Setiap perkembangan situasi di lapangan wajib dilaporkan secara cepat dan akurat melalui sistem komunikasi yang telah disiapkan.


“Keberhasilan pengamanan tidak diukur dari banyaknya personel, tetapi dari ketepatan tindakan, disiplin, dan kepatuhan terhadap rantai komando,” tegasnya.


Selain kesiapan personel, apel gelar ini juga memastikan kondisi materiil dan perlengkapan pengamanan, mulai dari kendaraan dinas, persenjataan, hingga alat komunikasi, agar seluruhnya siap digunakan saat pelaksanaan tugas.


Danrem juga mengingatkan agar seluruh personel menampilkan sikap tampang prajurit yang disiplin dan berwibawa, bersikap humanis namun tetap tegas, sebagai cerminan profesionalisme aparat negara dalam mengamankan Kepala Negara.


Apel gelar ini menjadi penanda bahwa seluruh unsur Satgas Pengamanan VVIP di Kabupaten Malang siap menjalankan tugas dengan prinsip zero failure, demi menjamin keamanan Presiden Republik Indonesia selama kunjungan kerja berlangsung. (*)